Saat ini, dunia teknologi dan keuangan sedang ramai membicarakan bitcoin dan cryptocurrency lain. Bitcoin diprediksi akan mampu mengganti peran mata uang dan bank dalam melakukan transaksi. Nilai bitcoin dan crytocurrency lain seperti Ethereum, Ripple meningkat secara fantastis di tahun 2017 ini. Sebagai contoh, nilai bitcoin sudah meningkat hampir 350% semenjak awal 2017 hingga sekarang ke level $ 16000an. Apakah benar bitcoin akan mampu berdampak positif bagi kita ?
Sebagian menjawab ya, sebagian lagi skeptis. Pihak yang optimis terhadap bitcoin mencoba mengembangkan teknologi ini, yang tujuan utamanya adalah menghilangkan pihak third party (bank) dalam melakukan transaksi, sehingga transaksi menjadi lebih efisien. Juga ada yang memanfaatkan bitcoin untuk melakukan penawaran saham yaitu ICO (Initial Coin Offering), mirip seperti IPO. Ada juga yang berpendapat bahwa blockchain, teknologi di balik bitcoin, lah yang akan bermanfaat bagi kita. Maka dari itu, perusahaan teknologi besar seperti IBM dan Microsoft mulai mengadopsi teknologi blockchain.
Beberapa tokoh ternama seperti CEO JP Morgan Chase (perusahaan bank terbesar di Amerika), James Dimon, mengatakan bitcoin adalah fraud. Juga banyak tokoh lain di bidang finansial yang mengatakan bitcoin hanyalah sebuah komoditas belaka, mirip seperti emas.
Saya sendiri mencoba mengikuti perkembangan bitcoin melalui media seperti CNBC, Bloomberg, Fortune, dan Forbes karena sangat menarik, juga mencoba invest di bitcoin melalui broker trading seperti e-Toro. Capital Gainnya sudah hampir mencapai 400%. Menarik membahas mengenai bitcoin, semoga memang bisa bermanfaat bagi kita khususnya dalam hal transaksi.
Bitcoin memang kontroversial. Masa depan selanjutnya masih susah diprediksi. Tetapi yng pasti, blockchain akan tetap ada.
LikeLike
I do agree that blockchain will become one of future for everything, and bitcoin is just opening for people to get to know about blockchain more. it’s interesting to see how far blockchain can go.
LikeLike